Jadilah menurut Imanmu

www.gbikeluargakudus.com
DEVOTION

Jadilah menurut Imanmu

Bacaan : Matius 9 : 27 – 31

“Lalu Yesus menjamah mata mereka sambil berkata: “Jadilah kepadamu menurut imanmu.”

Apa yang kita percayai tentang Yesus ? Apakah kita mempercayai Yesus hanya sebagai orang suci saja ? atau kita mempercayai Yesus sebagai Tuhan dan Juruselamat yang berkuasa ? Saat kita percaya kepada Yesus Kristus, kita percaya kepada Allah yang maha kuasa. Kita tidak perlu ragu akan kuasa Yesus yang sempurna. Injil mencatat perbuatan besar yang Yesus kerjakan. Bahkan, Injil mencatat kematian dan kebangkitanNya bagi kita dimana seluruh dosa dan kesalahan kita telah diselesaikan di dalam Yesus Kristus. Dengan demikian, marilah kita memiliki keyakinan tentang Yesus Kristus yang benar. Kita percaya bahwa Dia adalah Allah yang menjadi manusia untuk menyelamatkan kita. Kita juga percaya bahwa Dia berkuasa di dalam kehidupan kita dan iman kita terjawab dengan ajaib di dalam Dia.

Doa Hari Ini :

“Bapa, aku bersyukur atas kasihMu kepadaku. Terimakasih telah memberikan Yesus Kristus bagiku. Terima kasih Bapa, Amin!”

×

 

Hallo !

Hubungi staf pastori GBI Keluarga Kudus

×