“Dan yang dengan rela menjalankan pelayanannya seperti orang-orang yang melayani Tuhan dan bukan manusia.”
Dahulu kita hidup melayani keinginan daging yang menguasai kita karena dosa. Dosa membuat kita menjadi hamba dosa dimana kita melayani nafsu diri sendiri. Semakin kita melayani nafsu keinginan diri sendiri, semakin kita rusak oleh apa yang kita lakukan. Namun, karya keselamatan Yesus Kristus merubah kita secara total. Kematian dan kebangkitan Yesus membuat kita semua menjadi pelayan Allah. Kita secara ajaib dibebaskan dari dosa dan kesalahan karena Yesus Kristus. Dengan pembebasan yang Yesus Kristus kerjakan, maka kita difungsikan untuk hidup melayani Tuhan, bukan manusia. Maka dari itu, marilah kita menghayati kehidupan kita yang baru di dalam Yesus Kristus. Kita adalah pelayan Allah karena kita telah ditebus dan kekuatanNya yang sempurna membuat kita sanggup melayani dia.
Doa Hari Ini :
“Bapa, anugerahMu sempurna bagiku. Aku percaya kebaikanMu ajaib bagiku. Terima kasih Bapa, aku difungsikan untuk menjadi pelayanMu. Amin!”