Menawan Segala Pikiran kepada Kristus

www.gbikeluargakudus.com
DEVOTION

Menawan Segala Pikiran kepada Kristus

Bacaan : 2 Korintus 10 : 1 - 11

“ ……….. Kami menawan segala pikiran dan menaklukkannya kepada Kristus,”

Pikiran kita butuh didisiplin. Mengapa demikian? Karena pikiran kita gemar untuk melompat kesana dan kemari. Pikiran kita terkadang menimbulkan perenungan yang mendatangkan kekhawatiran. Lebih lagi, pikiran kita terkadang tidak sesuai dengan Firman dan menjadi representasi iblis bekerja. Maka dari itu, penting bagi kita yang telah ditebus ini mendisiplikkan pikiran kita kepada Kristus. Melalui Injil, pikiran kita akan ditertibkan. Melalui Injil, Roh Kudus akan membenahi pikiran kita. Roh Kudus akan menyatakan bahwa diri kita tidak mampu dan tidak sanggup berupaya seorang diri sehingga kita membutuhkan pertolongan dari Juruselamat. Di moment itulah kita dapat menikmati kuasa anugerah Allah melampaui perenungan manusiawi kita. Oleh karena itu, marilah kita mentertibkan pikiran kita denngan kebenaran Injil. Kita mengizinkan Roh Kudus membenahi pikiran kita agar pikiran kita hanya dipenuhi dengan Kristus sehingga kita dapat mengalami kuasaNya yang ajaib.

Doa Hari Ini :

“Bapa, aku bersyukur kepadaMu karena Engkau telah memberikan kepadaku Roh Kudus. Aku izinkan Roh Kudus menertibkan pikiranku agar pikiranku dipenuhi Kristus. Terima kasih Bapa, Amin!”

×

 

Hallo !

Hubungi staf pastori GBI Keluarga Kudus

×