“Aku telah mengakhiri pertandingan yang baik, aku telah mencapai garis akhir dan aku telah memelihara iman. Sekarang telah tersedia bagiku mahkota kebenaran yang akan dikaruniakan kepadaku oleh Tuhan, Hakim yang adil, pada hari-Nya; tetapi bukan hanya kepadaku, melainkan juga kepada semua orang yang merindukan kedatangan-Nya.”
Hidup ini merupakan sebuah pertandingan iman. Saat kita menjalani kehidupan ini, kita seolah sedang bertanding dan senjata kita ialah iman. Saat kita beriman, kitapun dapat menjalani kehidupan ini dengan kuasa Allah. Namun, saat kita hidup tanpa iman yang teguh kepada Allah, maka kita akan hidup bersumberkan kekuatan diri kita. Dengan terus hidup dalam iman kepada Yesus Kristus, maka kitapun akan dapat mengakhiri kehidupan ini dengan elok. Kita perlu menyadari bahwa ada mahkota kehidupan yang telah Allah sediakan bagi kita. Oleh karena itu, marilah kita sebagai orang percaya untuk terus hidup oleh iman kepada Yesus Kristus. Percayalah bahwa Yesus Kristus adalah hidup kita yang baru maka kita akan mengakhiri kehidupan ini dan kita akan memperoleh mahkota kehidupan kekal kelak.
Doa Hari Ini :
“Bapa, aku hanya hidup menaruh imanku di dalam PutraMu Yesus Kristus. Aku percaya suatu saat nanti aku akan menikmati mahkota kehidupan di dalam kekekalan. Terima kasih Bapa, Amin!”