Yesus dan Paulus

www.gbikeluargakudus.com
DEVOTION

Yesus dan Paulus

Bacaan : 1 Korintus 15 : 7 - 8

“Dan yang paling akhir dari semuanya Ia menampakkan diri juga kepadaku, sama seperti kepada anak yang lahir sebelum waktunya.”

Yesus adalah Allah yang berinkarnasi menjadi manusia. Bagaimana Allah yang tidak kelihatan dapat dilihat dari bagaimana Yesus berinteraksi dengan murid-muridNya yang tercatat di dalam Injil. Yesus penuh kasih. Bahkan Yesuspun mengasihi musuh-musuhNya. Paulus adalah musuh Kristus yang telah membantai banyak sekali orang percaya pada saat itu. Namun, Yesus menampakkan diri kepada Paulus. Perjumpaan Paulus dengan Yesus membawa dampak yang besar dalam kehidupan Paulus sehingga Paulus menjadi rasul Kristus yang luar biasa. Perjumpaan Kristus dengan kita dalam kehidupan sehari-hari semestinya mendatangkan dampak yang luar biasa juga. Kita dapat menemui Kristus dari Injil yang kita baca dan renungkan. Saat kita membaca dan merenungkan Injil, maka kita akan melihat bagaimana Yesus itu. Kita akan berjumpa dengan Yesus Kristus yang penuh kasih sehingga kita akan mengalami perubahan yang signifikan. Oleh karena itu, marilah kita sebagai orang percaya terus merenungkan Injil sehingga kita dapat mengalami perjumpaan dengan Kristus di dalam perenungan kita. Dengan demikian, kita akan mengalami perubahan kehidupan yang signifikan demi kemuliaan namaNya.

Doa Hari Ini :

“Bapa, aku bersyukur kepadaMu karena Engkau telah mengkaruniakan Yesus Kristus bagiku. Terima kasih Bapa, aku percaya anugerahMu sempurna bagiku. Amin!”

×

 

Hallo !

Hubungi staf pastori GBI Keluarga Kudus

×