Masuk Tempat Perhentian

www.gbikeluargakudus.com
DEVOTION

Masuk Tempat Perhentian

Bacaan : Ibrani 4 : 1 – 13

“Sebab kita yang beriman, akan masuk ke tempat perhentian seperti yang Ia katakan: “Sehingga Aku bersumpah dalam murka-Ku: Mereka takkan masuk ke tempat perhentian-Ku,” sekalipun pekerjaan-Nya sudah selesai sejak dunia dijadikan.”

Rest adalah sesuatu yang menyenangkan. Rest berarti kita memasuki tempat perhentian. Rest berarti kita berhenti dari segala kekhawatiran kita karena kita percaya Allah bekerja dengan caraNya yang ajaib. Meskipun kita tidak mengerti bagaimana Allah bekerja, namun saat kita menaruh keyakinan kita di dalam Dia, maka kita memasuki posisi rest. Dengan rest, kita menjalani kehidupan yang tenang dan penuh damai sejahtera. Oleh karena itu, taruhlah keyakinan kita di dalam kemaha – kuasaanNya. Dengan menaruh keyakinan kita di dalam kemaha – kuasaanNya, kita akan rest karena kita percaya Dia sanggup melakukan hal hal yang tidak mungkin bagi kita.

Doa Hari Ini :
“Bapa, aku percaya kuasaMu sempurna bagiku. Aku tenang karena kasihMu sempurna bagiku.
Terima kasih Bapa, Amin!”

×

 

Hallo !

Hubungi staf pastori GBI Keluarga Kudus

×