“bukan seperti perjanjian yang telah Kuadakan dengan nenek moyang mereka pada waktu Aku memegang tangan mereka untuk membawa mereka keluar dari tanah Mesir; perjanjian-Ku itu telah mereka ingkari, meskipun Aku menjadi tuan yang berkuasa atas mereka, demikianlah firman TUHAN.”
Perjanjian Allah adalah perjanjian yang tidak dapat digapai dengan kekuatan manusia. Tuntutan di dalam perjanjian Allah sangatlah tinggi untuk ditaati oleh kita yang sudah rusak karena dosa. Tuntutan Allah hanya dapat digapai dan ditaati secara sempurna oleh Yesus Kristus. Dengan hadirnya Yesus Kristus sebagai pemenuh tuntutan Allah, maka kita mendapatkan hak untuk menikmati janji-janji Allah. Allah menjadi tuan kita dan kasih Allah akan berada bersama-sama dengan kita. Janji Allah adalah bagian kita karena kematian dan kebangkitan Yesus Kristus yang sempurna bagi kita. Oleh karena itu, percayalah bahwa kita adalah umat perjanjian baru. Kita telah menikmati pengorbanan Yesus Kristus dan kita berhak menerima janji-janji Allah karena Yesus Kristus taat sampai mati atas nama kita.
Doa Hari Ini :
“Bapa, aku percaya anugerahMu sempurna bagiku. Aku percaya kekuatanMu mengalir bagiku. Aku percaya aku menikmati janji-janjiMu karena ketaatan Yesus yang sempurna. Terima kasih Bapa, Amin!”